![]() |
|
Pembuat | Nokia |
---|---|
candybar | |
Dimensi | 107 x 44,8 x 14,3 mm |
Berat | 70 g |
Nokia 105 adalah salah satu telepon genggam buatan Nokia yang dirilis secara resmi pada 25 Februari 2013 . [ 1 ] Sebuah ponsel low-end yang dibanderol seharga 15 euro atau sekitar Rp190.000 yang diperuntukkan bagi pengguna yang hanya menggunakan ponsel untuk menelepon dan SMS. [ 2 ]
Fitur
Nokia 105 menggunakan layar TFT 65 ribu warna dengan resolusi 128 x 128 piksel (125ppi). [ 3 ] Ponsel Nokia 105 memiliki fitur yang sangat sederhana untuk melakukan panggilan dan mengirim layanan pesan singkat dengan beberapa fitur tambahan seperti Java , jam digital , kalkulator , kalender , konverter, radio FM , alarm , dan senter .
Kegunaan lainnya
Sekitar tahun 2014, ponsel ini sering digunakan oleh ISIS di Irak untuk membuat bom jarak jauh. [ 4 ] [ 5 ]
Referensi
- ^ Situs web PhoneArena
- ^ Situs web Kompas
- ^ Situs web Berteknologi
- ^ Lizzie Dearden (2015-02-25). "Isis making deadly suicide bombs and IEDs using freely available civilian components from around the world" . The Independent.
- ^ "Tracing the supply of components used by Islamic State IEDs" (PDF) . Conflict Armament Research. February 2016.