My Name | |
---|---|
![]()
Poster promosi
|
|
Nama alternatif |
|
Hangul | 마이 네임 |
Alih Aksara yang Disempurnakan | Mai Neim |
Genre | |
Pengembang | Netflix |
Ditulis oleh | Kim Ba-da |
Sutradara | |
Pemeran | |
Penata musik | Hwang Sang-jun |
Negara asal | Korea Selatan |
Bahasa asli | Korea |
Jmlh. episode | 8 |
Produksi | |
Produser eksekutif | Yoo Jeong-wan |
Produser |
|
Penyunting | Hwang Yi-seol |
Durasi | 45–59 menit |
Rumah produksi | Studio Santa Claus Entertainment [ 1 ] |
Distributor | Netflix |
Rilis asli | |
Jaringan | Netflix |
Format gambar | 4K |
Format audio | Dolby Digital |
Rilis | 15 Oktober 2021 |
My Name [ 2 ] ( Hangul : 마이 네임 ; RR : Mai Neim ) adalah seri televisi streaming Korea Selatan tahun 2021 yang disutradarai oleh dan dibintangi oleh Han So-hee , Park Hee-soon , dan Ahn Bo-hyun . Seri ini berkisah tentang seorang wanita yang bergabung dengan geng untuk membalas kematian ayahnya kemudian menyamar sebagai polisi. [ 3 ] Tiga dari delapan episode diputar di Festival Film Internasional Busan ke-26 dalam bagian 'On Screen' pada 7 Oktober 2021. [ 4 ] Seri ini dirilis di Netflix pada 15 Oktober 2021. [ 5 ]
Sinopsis
Setelah pembunuhan ayahnya, seorang wanita yang didorong oleh balas dendam menaruh kepercayaannya pada bos kejahatan yang kuat dan memasuki kepolisian di bawah arahannya.
Pemeran
- Han So-hee as Yoon Ji-woo / Oh Hye-jin [ 6 ]
- Park Hee-soon sebagai Choi Moo-jin
- Ahn Bo-hyun sebagai Jeon Pil-do
- Kim Sang-ho sebagai Cha Gi-ho
- Lee Hak-joo sebagai Jung Tae-joo
- sebagai Do Gang-jae
- Yoon Kyung-ho sebagai Yoon Dong-hoon
Produksi
Pada 11 Agustus 2020, Netflix mengonfirmasi melalui siaran pers bahwa mereka akan mendistribusikan seri orisinal Korea lainnya berjudul Undercover , yang akan diproduksi oleh Studio Santa Claus Entertainment Co., Ltd. (yang pada saat itu bernama Fleet Co., Ltd.), ditulis oleh Kim Ba-da dan disutradarai oleh sutradara seri Extracurricular Kim Jin-min. [ 7 ] Pada September 2020, para pemeran seri ini telah dikonfirmasi. [ 8 ] Syuting dimulai pada November 2020 dan berakhir pada Februari 2021. [ 5 ]
Para pemeran seri ini, Han So-hee dan Lee Hak-joo sebelumnya bekerja sama dalam seri drama JTBC The World of the Married pada 2020. [ 9 ] Seri ini juga menandai kedua kalinya aktor Ahn Bo-hyun dan Yoon Kyung-ho berakting bersama setelah seri Itaewon Class , yang juga ditayangkan di JTBC. [ 9 ]
Lagu tema
My Name OST | |
---|---|
Album lagu tema karya Various Artists | |
Genre | Lagu tema , Pop |
Bahasa | Korea , Inggris |
Daftar lagu
No. | Judul | Penyanyi | Durasi |
---|---|---|---|
1. | "My Name (ft. Swervy, JEMINN)" | Hwang Sang Jun, Swervy, JEMINN | 4:16 |
2. | "Mediocre Life (ft. Pre-Holiday)" | Hwang Sang Jun, Pre-Holiday | 2:53 |
3. | "Alone" | Park Eun-ji | 4:14 |
4. | "Chasing lost memories" | Lee Tae hyeon | 3:36 |
5. | "Shadow" | Lee Ahram | 3:28 |
6. | "Decision" | Ma Sang Woo | 2:51 |
7. | "Confusion" | Park Eun-ji | 2:44 |
8. | "Duel" | Lee Ahram | 3:17 |
9. | "I was on to you" | Ma Sang Woo | 3:14 |
10. | "Fighter" | Ma Sang Woo | 3:36 |
11. | "In my Mind" | Lee Tae hyeon | 2:48 |
12. | "Empty" | Park Eun-ji | 3:32 |
13. | "Remembrance" | Yeom Seung-jae | 2:26 |
14. | "Force" | Lee Ahram | 2:21 |
15. | "Nightmare" | Lee Ahram | 3:39 |
16. | "Lost Control" | Lee Tae hyeon | 3:34 |
17. | "Undercover" | Lee Tae hyeon | 3:43 |
18. | "Training" | Park Eun-ji | 3:19 |
19. | "Port City" | Hwang Sang Jun | 2:46 |
Referensi
- ^ Kim Geon-woo (August 18, 2020). "플리트엔터, 사명 스튜디오 산타클로스로 변경 "신사업 전개 " " . Money Today (dalam bahasa Korea).
- ^ Lim, Jang-won (25 Februari 2021). "Netflix to invest W550b Korean content" . The Korea Herald . Diakses tanggal 28 Desember 2021 .
- ^ Kang, Min-kyung (6 September 2021). " " 괴물이 되어도 좋다"..한소희 '마이네임', 10월 15일 공개 확정" ["It's okay to be a monster"... Han So-hee's 'My Name', confirmed to be released on October 15]. Star News (dalam bahasa Korea) . Diakses tanggal 6 September 2021 – via Naver .
- ^ Kim, Ji-won (25 Agustus 2021). "부산영화제, OTT 공식 섹션 신설…연상호 '지옥'·김진민 '마이 네임' 상영" [Busan Film Festival, OTT Official Section Newly Established... Screening of Yeon Sang-ho's 'Hellbound' and Kim Jin-min's 'My Name']. Ten Asia (dalam bahasa Korea). Diarsipkan dari versi asli tanggal 25 Agustus 2021 . Diakses tanggal 25 Agustus 2021 – via Naver.
- ^ a b Robinson, Jacob (28 Juli 2021). "Netflix K-Drama 'My Name' Season 1: Filming Concludes & What We Know So Far" . What's on Netflix . Diarsipkan dari versi asli tanggal 25 Agustus 2021 . Diakses tanggal 25 Agustus 2021 .
- ^ Park, Jae-hwan (22 September 2020). "넷플릭스, 배신과 복수의 느와르 '언더커버" [Netflix, Betrayal and Revenge Noir 'Undercover']. KBS (dalam bahasa Korea) . Diakses tanggal 25 Agustus 2021 – via Naver.
- ^ Kang, Min-ji (11 Agustus 2020). "NETFLIX CONFIRMS PRODUCTION OF UNDERCOVER (WORKING TITLE) DIRECTED BY KIM JIN-MIN OF EXTRACURRICULAR" . Netflix Media Center (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-10-19 . Diakses tanggal 29 Desember 2021 .
- ^ Park, Jae-hwan (22 September 2020). "넷플릭스, 배신과 복수의 느와르 '언더커버 ' " . KBS (dalam bahasa Korea) . Diakses tanggal 29 Desember 2021 – via Naver.
- ^ a b Furn, Daniel (20 Oktober 2021). "Meet the cast of Netflix's My Name" . Radio Times (dalam bahasa Inggris) . Diakses tanggal 29 Desember 2021 .