
Ladon ( Bahasa Yunani : Λάδων) adalah seekor drakon yang bergulung dan membelit pohon apel emas di Taman Hesperides . Dia dibunuh oleh Herakles .
Dalam mitologi
Ladon memiliki seratus kepala dan bertugas menjaga apel emas Hesperides atas perintah Hera . Ladon adalah anak dari Tifon dan Ekhidna atau mungkin dari Forkis dan keto . [ 1 ] [ 2 ] [ 3 ]
Tugas kesebelas Herakles adalah mengambil apel Hesperides dan memberikannya pada Euristheus . Herakles mendatangi taman Hesperides, membunuh Ladon, dan mengambil apel emas, meskipun dalam versi lain dikatakan bahwa Herakles meminta Atlas untuk mengambil apel emas tersebut. [ 4 ]
Ladon digunakan sebagai rasi bintang Draco . [ 5 ]
Referensi
- ^ Hesiodos . Theogonia , 333.
- ^ Apolodoros, Bibliotheka 2.113
- ^ Hyginus , prakata Fabulae .
- ^ Joe, Jimmy. "Ladon" . Timeless Myths . Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-11-09 . Diakses tanggal 20 April 2010 .
- ^ Theoi.com: Drakon Hesperos