Inti es adalah suatu partikel inti yang berperan dalam pembentukan di atmosfer . Terdapat beberapa mekanisme pembentukan es yang dikatalisis oleh inti es. Pada lapisan atas troposfer, uap air langsung diubah ke dalam bentuk partikel padat. [ 1 ] [ 2 ]
Partikel es sangat mempengaruhi aktivitas awan secara signifikan, seperti penyebab petir dan tetesan hujan. [ 3 ] Banyak partikel pada atmosfer yang dapat berperan sebagai inti es, baik alami maupun antropogenik. [ 3 ] Partikel-partikel tersebut antara lain, debu, jelaga, senyawa organik, bakteri pembentuk inti es , serbuk sari, spora fungi, dan debu vulkanik. [ 3 ]
Referensi
- ^ Murray B. 2010. Homogeneous ice nucleation in water and aqueous solutions. Physical Chemistry Chemical Physics 12: 10380–10387
- ^ Koop T. 2004. Homogeneous ice nucleation in water and aqueous solutions. Zeitschrift für physikalische Chemie 218(11): 1231–1258
- ^ a b c Murray et al. 2012. Ice nucleation by particles immersed in supercooled cloud droplets. Chem Soc Rev 41: 6519–6554