Batara Tunggal atau Batara Cikal adalah dewa utama dalam kepercayaan suku Badui dan Sunda penganut ajaran Sunda Wiwitan . Menurut kepercayaan suku ini, dewa ini merupakan nenek moyang mereka yang pertama kali turun ke Bumi di sebuah tempat yang disebut Arca Domas . Mereka percaya bahwa di tempat inilah dunia diciptakan. [ 1 ]
Suku Badui juga percaya bahwa roh-roh orang yang sudah meninggal akan bersatu dengan Batara Tunggal di sebuah tempat yang disebut Sasaka Domas . [ 1 ]
Referensi
- ^ a b Wessing, Robert; Barendregt, Bart (2005-12-01). "Tending the Spirit's Shrine: Kanekes and Pajajaran in West Java" . Moussons (8): 3–26. doi : 10.4000/moussons.2199 . ISSN 1620-3224 .